MESIOTDA Media Interaksi Otonomi Daerah
  1. MESIOTDA
  2. INFO AKTUAL

Kota Bekasi akan pasang 1.000 Wifi di taman-taman

Pemasangan 1.000 titik WiFi di ruang publik ini meliputi taman-taman yang sudah berhasil dibangun.

©2017 Merdeka.com Reporter : Mohammad Taufik | Jum'at, 05 Mei 2017 14:04

Merdeka.com, Mesiotda - Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi akan menuntaskan janjinya memasang 1.000 titik jaringan WiFi gratis. Wifi nanti akan dipasang di seluruh ruang publik menjelang berakhirnya masa jabatan pada 2018.

"Kita sudah kerjasama dengan penyedia layanan PT Telkom untuk menambah 1.000 titik WiFi gratis di Kota Bekasi," katanya di Bekasi, seperti dilansir dari Antara, Rabu (3/5).

Hingga saat ini Pemkot Bekasi baru merampungkan pemasangan tiga titik WiFi di tiga ruang publik. Pemasangan 1.000 titik WiFi ini, kata Rahmat, sudah dirapatkan dalam Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bekasi, serta instansi terkait.

"Rencana pemasangan WiFi ini akan dilakukan menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2018," katanya.

Pemasangan 1.000 titik WiFi di ruang publik ini meliputi taman-taman yang sudah berhasil dibangun, sehingga menjadi fasilitas penunjang dalam program 1.000 taman. Menurut dia, jaringan WiFi tersebut saat ini sudah menjadi kebutuhan masyarakat dalam menjalin komunikasi serta menunjang aktivitas sehari-hari.

"Penyediaan WiFi cukup penting dalam menunjang Kota Bekasi sebagai kota yang maju dengan konsep Bekasi Smart City," katanya.

(MH/MT)
  1. Wifi Gratis
KOMENTAR ANDA